Tanggung Jawab

3 min read

Deskripsi: Pengertian Tanggung Jawab, manfaat, macam-macam dan faktor yang mempengaruhi.


Jika membahas tentang makna tanggung jawab, mungkin beberapa orang memiliki pendapatnya sendiri dalam mendefinisikannya.

Kata tanggung jawab mungkin sudah tidak asing lagi bagi kebanyakan orang karena sering menjadi bahan pembicaraan sehari-hari.

Pada dasarnya, tanggung jawab bersifat kodrati yang sudah menjadi bagian dan kehidupan manusia.

Setiap individu pasti dibebankan dengan tanggung jawab yang berbeda-beda.

pengertian tanggung jawab
pengertian tanggung jawab

Pengertian Tanggung Jawab Secara Umum

Pengertian tanggung jawab adalah kesadaran yang dimiliki oleh seseorang akan tingkah laku yang dilakukannya.

Tanggung jawab bisa diartikan juga sebagai perwujudan dari kewajiban dan kesadaran seorang manusia.

Jika membahas secara harfiah, tanggung jawab diartikan sebagai keadaan wajib yang harus ditanggung oleh seseorang. Jika diabaikan, maka orang tersebut bisa dituntut atau dipersalahkan.

Dengan demikian, bisa disimpulkan bahwa tanggung jawab merupakan perbuatan yang dilakukan oleh seorang individu atas dasar kewajiban atau panggilan hati.

Perbuatan tersebut juga merupakan sikap bahwa orang tersebut memiliki kejujuran dan kepedulian yang tinggi.

Ketika seseorang tidak mau bertanggung jawab dan merugikan pihak lain, maka akan dikenakan sanksi untuk memaksanya bertanggung jawab atas perbuatannya.

Sanksi yang diberikan bisa sangat beragam, mulai dari hukuman penjara hingga berdampak terhadap lingkungan, seperti dicemooh dan lain sebagainya.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan rasa tanggung jawab adalah dengan mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa, keteladanan, dan pendidikan.

Pengertian Tanggung Jawab Menurut Para Ahli

Untuk lebih jelas tentang pengertian tanggung jawab, Anda juga harus menyimak artinya dari beberapa para ahlinya.

Dengan begitu, pemahaman Anda akan pengertian tersebut akan semakin jelas dan terperinci.

Uraiannya adalah sebagai berikut:

1. Sugeng Istanto

Tanggung jawab adalah sebuah kewajiban yang merupakan bagian dari perhitungan atau semua hal yang terjadi.

Tanggung jawab mampu memberikan pemulihan atas kerugian yang mungkin ditimbulkan dari sebuah tindakan.

2. George Bernard Shaw

Tanggung jawab merupakan perbuatan tanpa tekanan atau keputusan yang diambil oleh sebuah pihak tertentu untuk memenuhi kewajibannya.

3. Abu Dan Munawar

Tanggung jawab didefinisikan sebagai perbedaan antara kebenaran dan kesalahan, apa yang boleh dilakukan atau dilarang, sesuatu yang dianjurkan atau dicegah.

Intinya tanggung jawab adalah sikap sadar akan sesuatu baik dan buruk.

4. Burhanudin

Tanggung jawab diartikan sebagai kesanggupan dalam menentukan sikap terhadap sesuatu perbuatan yang sedang dilakukannya, termasuk dengan segala resiko yang mungkin akan didapatkan.

5. Friedrich August Von Hayek

Pada hakikatnya setiap individu memiliki tanggung jawab yang harus dipenuhi akibat dari perbuatan yang dilakukan.

Seseorang yang tidak mengakui adanya tanggung jawabnya, diartikan sebagai pribadi yang tidak mampu menghargai martabat dan hakikat kebebasan manusia.

6. Schiller Dan Bryan

Tanggung jawab adalah perilaku yang menentukan bagaimana reaksi seseorang terhadap situasi tertentu. Tanggung jawab berkaitan erat dengan sifat moral.

7. Carl Horber

Individu yang terlihat dalam sebuah organisasi merupakan mereka yang memiliki tanggung jawab untuk dirinya sendiri maupun orang lain.

Dengan demikian, mereka harus menjalankan tugas sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

8. Mustari

Tanggung jawab merupakan perilaku dan sikap seseorang saat menjalankan tugas dan kewajiban sebagaimana seharusnya untuk diri sendiri, lingkungan, masyarakat, dan Tuhan.

9. Mudjiono

Tanggung jawab diartikan sebagai sikap yang berkaitan erat dengan janji atau tuntutan terhadap kewajiban dan tugas, yang sesuai dengan aturan, norma, nilai, dan adat istiadat dalam lingkungan masyarakat.

Manfaat Tanggung Jawab

Tanggung jawab merupakan sifat yang wajib dimiliki oleh setiap individu karena memiliki banyak manfaat.

Untuk itu setiap individu harus menjaga sikap agar bisa memenuhi tanggung jawab dengan baik.

Berikut beberapa manfaat yang dapat diperoleh:

1. Meminimalisir Kesalahan

Seseorang yang memiliki rasa tanggung jawab tinggi biasanya akan selalu berhati-hati, sehingga jarang melakukan kesalahan dalam menjalankan tugasnya.

Mereka cenderung akan lebih teliti dalam melakukan tugas dan memeriksanya kembali.

2. Hasil Kerja yang Dilakukan Lebih Memuaskan

Ketika seseorang memiliki rasa tanggung jawab, maka akan lebih fokus pada hasil akhir yang akan diraihnya. Hal ini membuat mereka cenderung maksimal dalam menjalankan tugas.

Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan kepuasan tersendiri akan pekerjaan yang diselesaikan. Hal tersebut akan membuat orang di sekitar Anda merasa lebih nyaman.

3. Dapat Dipercaya

Seseorang yang bertanggung jawab akan mudah dipercaya oleh orang lain. Rasa kepercayaan tersebut timbul akibat hasil tanggung jawab yang pernah ditunjukkan oleh orang tersebut.

4. Lebih Dihargai oleh Orang Lain

Biasanya orang yang memiliki tanggung jawab tinggi lebih dihargai oleh orang lain.

Hal tersebut terjadi karena tipe orang bertanggung jawab mampu dipercaya dan diandalkan dalam menjalankan tugas yang diberikan.

5. Meningkatkan Peluang Kesuksesan

Sifat tanggung jawab seseorang mampu meningkatkan peluang kesuksesan yang lebih tinggi.

Hal tersebut karena orang yang bertanggung jawab akan mudah dipercaya dan lebih berhati-hati, ketika menjalankan tugas ataupun saat mengambil keputusan.

Macam-Macam Tanggung Jawab

Tanggung jawab dibagi atas beberapa macam menurut keadaan manusia dengan hubungan yang dibuatnya. Hubungan tersebut dapat dijalin berdasarkan berbagai faktor.

Berikut macam-macam tanggung jawab yang wajib diketahui:

1. Tanggung Jawab Kepada Tuhan

Sebagai makhluk ciptaan Tuhan, semua individu memiliki tanggung jawab yang sama yaitu beriman kepada Tuhan.

Dampak dari hal tersebut membuat seseorang mampu menyadari bahwa dirinya tak luput dari dosa dan kesalahan, sehingga bisa terus melakukan perbuatan baik dan terus berusaha memperbaiki diri.

2. Tanggung Jawab Kepada Diri Sendiri

Pada dasarnya, setiap manusia memiliki kepribadian yang utuh dalam bertingkah laku, menentukan keinginan, menentukan perasaan, dan menuntut hak yang dimilikinya.

Namun, setiap individu juga memiliki tanggung jawab atas dirinya sendiri.

Dimana seseorang harus mampu menentukan dan memilih tindakan, posisi maupun berbicara sesuai dengan tanggung jawab yang ingin diambilnya.

Contohnya ketika Anda merasa bertanggung jawab dan merasa menyesal karena melakukan kesalahan atau merasa salah dalam mengambil keputusan.

3. Tanggung Jawab dalam Kehidupan Sosial

Manusia merupakan makhluk sosial yang harus hidup berdampingan dengan masyarakat dan tidak bisa hidup sendiri.

Untuk itu setiap individu memiliki tanggung jawab atas perbuatannya yang berkaitan dengan lingkungan, masyarakat, dan juga negara.

Seseorang harus bertanggung jawab dan menanggung tuntutan jika melakukan kesalahan.

Faktor yang Mempengaruhi Tanggung Jawab

Dalam menjalankan sebuah tanggung jawab, nyatanya terdapat beberapa faktor yang mempengaruhinya.

Beberapa faktor tersebut bisa muncul dari diri sendiri dan juga orang lain. Apa saja faktor tersebut?

Simak uraiannya sebagai berikut:

  • Dukungan dari orang-orang sekitar untuk dapat memenuhi tanggung jawab.
  • Kurangnya kesadaran diri akan pentingnya menjalankan hak dan kewajiban yang menjadi bagian dari tanggung jawabnya.
  • Bimbingan serta pelatihan mampu meningkatkan rasa tanggung jawab yang berjalan kurang lancar.
  • Tidak memiliki rasa percaya diri yang tinggi terhadap kemampuan yang dimiliki diri sendiri.

Melalui definisi tentang pengertian tanggung jawab, maka bisa disimpulkan bahwa tanggung jawab merupakan kemampuan seseorang dalam memahami tentang sesuatu yang positif dan juga negatif.

Pemahaman tersebut, membuat individu dapat berpikir untuk selalu berbuat baik.

                                     
           

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *