Pengertian Email

Pengertian Email atau surat elektronik adalah media pengirim pesan dengan format digital yang terhubung melaui internet dengan menggunakan komputer, laptop atau smartphone. Pesan dapat dikirim dengan beberapa bentuk seperti file teks, gambar, audio atau video.

Proses pengiriman surat menjadi lebih murah, mudah dan efisien dengan adanya email, berbeda jika dibandingkan dengan proses surat menyurat dahulu yang masih menggunakan jasa pos dengan waktu pengirimannya bisa berhari-hari bahkan berbulan-bulan.

Selain pengertian email di atas, berikut ini adalah beberapa informasi penting yang perlu Anda ketahui mengenai email

Pengertian Email
pengertian email, via canva.com

Fungsi Email

Selain digunakan sebagai media mengirim dan menerima pesan, email mempunyai beberapa fungsi penting lainnya dalam dunia internet. Berikut ini adalah beberapa fungsi penting email lainnya.

1. Digunakan Sebagai Identitas Diri

Email pada saat ini dapat digunakan sebagai alat verifikasi identitas diri. Beberapa layanan transaksi online seperti dompet digital dan jual beli di market place sampai mengaktifasi telepon genggam sudah menggukan email sebagai alat verifikasi identitas.

2. Sebagai Syarat Membuat Akun di Media Sosial

Semua media sosial yang ada di dunia pasti menggunakan email sebagai syarat wajib pembuatan akun. Facebook, Instagram, Twitter sampai LinkedIn menggunakan email sebagai salah satu informasi pengguna akun.

Biasanya setelah mendaftar Anda akan mendapatkan email balasan untuk mengonfirmasi bahwa email yang didaftarkan benar.

3. Email digunakan Sebagai Media Promosi

Para pebisnis sering kali menggunakan email sebagai media mempromosikan produk bisnisnya. Melalui fitur newsletter pada halaman websitenya, para pebisnis mengumpulan alamat email para pelangganya.

Dengan menggunakan email sebagai salah satu marketing, promosi produk bisnis menjadi semakin optimal.

Jenis-Jenis Email

Email memiliki beberapa jenis yang digolongkan berdasarkan kegunaannya. Berikut ini adalah beberapa jenis email yang sering digunakan.

1. POP Mail

Post Office Protocol (POP) mail adalah jenis email yang sering ditemukan pada perusahaan sebagai alat komunikasi antar karyawan secara internal.

POP Mail hanya dapat dibuka dan dibaca jika menggunakan Internet Service Provider perusahaan itu sendiri.

2. Web Mail

Web Mail adalah jenis email yang umum digunakan masyarakat. Anda dapat mengirim atau menerima pesan di mana pun dan kapan pun dengan mengakses terlebih dahulu websitenya. Banyak perusahaan yang membuat layanan jenis Web Mail seperti Google dan Yahoo.

3. Forward Mail

Layanan Forward Mail adalah Jenis email yang digunakan sebagai perantara antar alamat email lainnya. Sebagai perantara, email ini membutuhkan waktu pengiriman yang cukup lama jika dibandingkan email biasa. Jika terdapat pesan baru di alamat email yang lama, Anda tetap akan mendapatkan pemberitahuan.

[onphpid_related_posts]

Cara Kerja Email

Cara kerja email memiliki konsep yang tidak jauh berbeda dengan cara mengirim surat konvensional. Sama seperti surat konvensional, email harus memiliki alamat tujuan.

Sebagai media mengirimnya, perlu perangkat elektronik seperti laptop, komputer, atau smartphone yang terhubung dengan jaringan internet. Berikut ini langkah-langkah cara kerja email.

  1. Server akan terlebih dahulu mengidentifikasi alamat email yang dituju setelah Anda mengirimkannya ke alamat yang dituju.
  2. Setelah server menemukan alamat email yang dituju, server akan mengirimkan pesan kepada server email penerima. Pesan akan tersimpan pada server email penerima hingga pengguna membuka email tersebut.
  3. Setelah pengguna email yang dituju mengetahui terdapat pemberitahuan pesan baru dan membuka pesan tersebut, email akan mengunduhnya ke dalam komputer.
  4. Setelah itu penerima email dapat menerima dan membaca pesan yang dikirim tersebut.

Contoh Email

Terdapat beberapa contoh penyedia domain alamat email yang populer digunakan oleh masyarakat umum. Baik untuk keperluan pribadi maupun bisnis.

Berikut ini adalah beberapa contohnya:

1. Google Mail (@gmail)

Google mail adalah layanan alamat email yang paling banyak digunakan oleh masyarakat. Layanan ini dimiliki oleh perusahaan raksasa Google. Google Mail memiliki fitur yang modern dengan tampilan interface nya yang userfriendly.

Layanan Google Mail akan terintergrasi dengan layanan google lainnya seperti youtube atau google chrome. Google Mail juga mempunyai beberapa fitur seperti pilihan untuk menunda email, bertransaksi dengan Google Pay dan menjadwalkan pengiriman email.

2. Yahoo Mail (@yahoo)

Selain sebagai layanan mengirim dan menerima pesan, keunggulan yahoo mail adalah Anda dapat mengetahui berita terbaru tanpa harus keluar dari akun yahoo mail.

Berbeda dengan google Mail atau layanan email lainnya yang harus log out terlebih dahulu untuk melihat berita terbaru.

Yahoo Mail juga mempunyai fitur untuk dapat mengirimkan file data hingga sebesar 25 MB. Selain itu Yahoo Mail mempunyai fitur Draft yang berguna jika perangkat Anda tiba-tiba mati ketika sedang menulis email, akan tersimpan otomatis di fitur Draft.

3. Microsoft Mail (@outlook)

Outlook adalah layanan alamat email yang dimiliki oleh Microsoft. Selain mengirim dan menerima pesan, outlook memungkinan Anda untuk mengelola kalender, menyimpan kontak nomor dan mencari tugas.

Salah satu fitur menarik dari outlook adalah fitur otomatis  jika Anda melakukan pemesanan perjalanan atau penyewaan hotel maka akan ditambahkan ke kalender perangkat Anda.

Sejarah Email

Kegunaan email sangat penting dewasa ini. Bukan hanya untuk kepentingan pribadi, tapi dalam dunia bisnis pun email sangat diperlukan.

Tidak bisa dibayangkan jika sampai saat ini masih menggunakan pengiriman surat secara konvensional yang membutuhkan waktu pengiriman yang lama dan tidak efisien.

Email mulai dikembangkan pada tahun 1968, ketika ARPANET sudah tumbuh dan berkembang. ARPANET adalah awal mula jaringan internet lahir. ARPANET awalnya hanya digunakan untuk institusi militer dan pendidikan sebagai proyek komunikasi.

Ray Tomlinson, seorang insinyur yang menjadi orang dibalik berkembangnya layanan email ini. Dalam proyek yang dinamakan SNDMSG ini Ray Tomlinson bertugas untuk membuat suatu sistem komunikasi yang dapat membuat orang memiliki perangkat yang sama untuk saling berkirim pesan.

Cara berkirim pesan pada program ini tidak jauh berbeda dengan melalui email.

Email pada saat itu terus mengalami kemajuan dalam perkembangannya. Ray Tomlinson berhasil membuat SNDMSG dapat mengirimkan pesannya melalui jaringan ARPANET. Pesan pertama yang ditulis adalah “QWERTYUIOP”.

Di Tahun 1972, Ray Tomlinson mulai memperkenalkan bentuk ikon “@”. Fungsi ikon “@” adalah sebagai pemisah antara identitas pemilik email dan domain alamat email yang digunakan.

Program email pertama yang dapat digunakan secara umum adalah Eudora. Steve Dorner, seorang karyawan di University of Illionis adalah orang pertama yang menulis email ini ditahun 1988.

Eudora muncul pertama kali dengan layanan yang masih gratis, sebelum dibeli oleh Qualcomm pada tahun 1994. Dalam beberapa tahun Eudora menjadi produk professional yang sangat diperlukan khususnya untuk para pelaku bisnis.

Munculnya Netscape dan Internet Explorer, kepopuleran dari Eudora menjadi menurun. Netscape dan Internet explorer tidak hanya mempunyai tampilan interface yang lebih menarik, tapi mereka juga menyediakan fitur email secara gratis dengan membuka web browser.

Demikianlah pengertian email beserta fungsi, jenis, cara kerja dan sejarah awal. Adanya teknologi email pada zaman ini dapat membantu manusia dalam berkomunikasi. Bahkan saat ini kita dapat berkomuniksi dengan orang lain di belahan dunia manapun tanpa perlu bertatap muka.

Baca juga: Pengertian TIK

About Hemi

Nothing to lose!

Check Also

Pengertian Dial-Up

Pengertian dial up, – Dunia teknologi dewasa ini semakin berkembang secara pesat, semua orang saat ini …